BZWI8C3qMxmdvudEkXnedhGzdjepF89oa9U6FDLb

Artikel Pilihan

Permohonan Bantuan Gerobak Mie Bakso dari Umat Lingkungan St Petrus Volker Wilayah 1 Paroki St. Fransiskus Xaverius Tanjung Priok Jakarta Utara

Permohonan Bantuan Gerobak Mie Bakso dari Umat Lingkungan St Petrus Volker Wilayah 1 Paroki St. Fransiskus Xaverius Tanjung Priok Jakarta Utara
Latar Belakang

Pandemi covid 19 berdampak bagi seluruh umat manusia di dunia. Termasuk Martina Karakabu (K 00007xxx) umat lingkungan St. Petrus Volker. Bagi umat Katolik yang masih berusia muda barangkali bisa mencari solusi alternatif untuk bertahan hidup. Namun bagi lansia seperti Martina Karakabu rasanya cukup sulit.

Berikut beberapa informasi tentang Martina Karakabu

  1. Nama Martina Karakabu
  2. Status janda (lansia) 
  3. Domisili Lingkungan St. Petrus Volker Wilayah 1 Paroki St. Fransiskus Xaverius Tanjung Priok Jakarta Utara
  4. Data Biduk K 00007xxx
  5. No HP 0812 xxx
  6. Pelayanan Komunitas Lansia dan Legio Maria

Deskripsi Umum

Martina Karakabu adalah seorang lansia yang hidup menjanda. Beliau hidup sendirian. Anak satu - satunya yang menjadi pencari nafkah untuk beliau saat ini mengalami pemotongan gaji, sedangkan sang istri (menantu dari Martina Karakabu) mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK). Dampak nyata dari pandemi covid 19. 

Dengan demikian untuk menyambung hidup tante Tina (kami menyebutnya demikian) harus berjuang sendirian (untuk saat ini). 

Apa yang beliau alami diceritakan kepada ketua lingkungan sebagai perpanjangan tangan dari dewan paroki. Termasuk rencananya untuk berjualan mie bakso. Namun kendala yang beliau hadapi adalah tidak ada gerobak mie bakso.

Untuk membelinya beliau tidak mampu karena kondisi yang telah dijelaskan di bagian awal.

Estimasi biaya Gerobak Mie Bakso

  • Kisaran harga gerobak mie bakso diantara 3.500.000 - 4.000.000 (https://www.tokopedia.com/find/gerobak-bakso). 
  • Sewa mobil antara 200.000 (pick up)
  • Dana yang dimiliki saat ini sebesar RP. 500.000

Sumber dana

  1. Dari tabungan pribadi Martina Karakabu Rp 300.000
  2. Sumbangan lingkungan st. Petrus Volker Rp 200.000
  3. Total dana yang ada saat ini RP 500.000 

Jika estimasi minimal yang dipakai maka kekurangan dana sebesar RP 3.200.000 (termasuk sewa pick up)

Sudi kiranya kekurangan yang ada bisa dibantu oleh gereja; sehingga lansia tersebut bisa menyambung hidup dalam situasi yang sulit ini.

Informasi tambahan

Berikut ini beberapa foto yang menjelaskan tentang kondisi tempat tinggal ibu Martina karakabu.

Ini hanya contoh, silakan tambahkan foto yang bisa menjelaskan kondisi umat. 

Tujuannya sebagai bahan pertimbangan dan refrensi dewan paroki dan pihak keuskupan dalam memutuskan. 

Penutup

Itulah situasi lapangan yang ketua lingkungan ketahui dan bisa dipertanggung jawabkan secara data dan moral. Sebagai ketua lingkungan saya bertanggung jawab dengan informasi yang disampaikan di atas; dan siap bertanggung jawab apabila informasi yang saya sampaikan ternyata tidak benar.


Pengurus Lingkungan St. Petrus Volker


                                    Ketua


  Martin Runa Depores Karakabu


Catatan penting!

Data di atas (nama, nomor hp dan lain sebagainya), hanyalah data fiktif. Bapak ibu bisa sesuaikan dengan kondisi lapangan.

Baca Juga
Martin Ruma
Montir di Bengkel Kata. Sharing personal tentang Parenting, Guru, Menulis, LDK dan Blogging.

Artikel Terkait

Posting Komentar